Dear fictionholic terutama bagi para pengunjung baru di situs kami, pasti ingin dong kenalan lebih dekat dengan kami para kru Kampung Fiksi? Siapa saja sih pendirinya? Bagaimana sih awalnya kami bisa bertemu dan mendirikan Kampung Fiksi? Apa misi awal kami? Kegiatan apa saja yang sudah kami lakukan selama ini? Dan pertanyaan yang paling sering kami terima adalah bagaimana cara bergabung dengan Kampung Fiksi? Apakah ada syarat-syaratnya?
Tentunya para fictionholic tidak selalu bisa meluangkan waktu untuk online dan mencari-cari informasi mengenai kami di dunia maya khan? Selain keterbatasan waktu, faktor koneksi yang tidak bersahabat alias super lemot sering jadi hambatan. Jadi, dimana bisa mencari informasi mengenai Kampung Fiksi yang bisa dijadikan manual, di simpan, di kliping...okay, salah fokus. Kalau kalian ingin mendapatkan garis besar mengenai kami dan kegiatannya, bisa di lihat di Tabloid Nova edisi 27 Mei - 2 Juni. Ya, tabloid Nova meliput aktivitas perempuan menulis termasuk kami di dalamnya.
Kami ingin menjelaskan sedikit mengenai dua foto yang ada disana. Foto sebelah kiri adalah saat peluncuran buku Peri-peri Bersayap Pelangi yang dibagikan untuk anak-anak tidak mampu. Sementara foto di sebelah kanan adalah pendiri Kampung Fiksi yang saat itu baru meluncurkan buku pertama kami yang diterbitakan secara indie: 24, Senarai Kisah dari Kampung Fiksi.
Saat ini Kampung Fiksi sudah merekrut 3 pengurus baru yaitu Nastiti, Ajen dan Hadi. Yang terakhir ini bukan namanya yang seperti cowok tapi memang benar-benar menjadi satu-satunya cowok di komunitas kami.
Mengenai pertanyaan bagaimana bergabung dengan kami, tidak ada persyaratan khusus dan kami tidak membuka membership. Jadi fictionholic bebas untuk mampir dan like page kami serta menjadi teman kami di Facebook dan juga follow di twitter. Kami berbagi tips menulis juga disana.
Jadi, tunggu apa lagi? Segera datangi agen koran, majalah, toko buku dan dapatkan Tabloid Nova yang terbaru ini ya untuk mengenal kami lebih dekat. Mudah-mudahan juga ke depannya kami dapat mengadakan lagi kegiatan offline sehingga dapat saling bertemu muka.
Terima kasih untuk dukungannya fictionholic ^_^
Tentunya para fictionholic tidak selalu bisa meluangkan waktu untuk online dan mencari-cari informasi mengenai kami di dunia maya khan? Selain keterbatasan waktu, faktor koneksi yang tidak bersahabat alias super lemot sering jadi hambatan. Jadi, dimana bisa mencari informasi mengenai Kampung Fiksi yang bisa dijadikan manual, di simpan, di kliping...okay, salah fokus. Kalau kalian ingin mendapatkan garis besar mengenai kami dan kegiatannya, bisa di lihat di Tabloid Nova edisi 27 Mei - 2 Juni. Ya, tabloid Nova meliput aktivitas perempuan menulis termasuk kami di dalamnya.
Kami ingin menjelaskan sedikit mengenai dua foto yang ada disana. Foto sebelah kiri adalah saat peluncuran buku Peri-peri Bersayap Pelangi yang dibagikan untuk anak-anak tidak mampu. Sementara foto di sebelah kanan adalah pendiri Kampung Fiksi yang saat itu baru meluncurkan buku pertama kami yang diterbitakan secara indie: 24, Senarai Kisah dari Kampung Fiksi.
Saat ini Kampung Fiksi sudah merekrut 3 pengurus baru yaitu Nastiti, Ajen dan Hadi. Yang terakhir ini bukan namanya yang seperti cowok tapi memang benar-benar menjadi satu-satunya cowok di komunitas kami.
Mengenai pertanyaan bagaimana bergabung dengan kami, tidak ada persyaratan khusus dan kami tidak membuka membership. Jadi fictionholic bebas untuk mampir dan like page kami serta menjadi teman kami di Facebook dan juga follow di twitter. Kami berbagi tips menulis juga disana.
Jadi, tunggu apa lagi? Segera datangi agen koran, majalah, toko buku dan dapatkan Tabloid Nova yang terbaru ini ya untuk mengenal kami lebih dekat. Mudah-mudahan juga ke depannya kami dapat mengadakan lagi kegiatan offline sehingga dapat saling bertemu muka.
Terima kasih untuk dukungannya fictionholic ^_^