Mimpi jadi penulis, tapi menyerah sama writer's block? Aduh, sayang mimpinya. Nggak bisa nemu ide, mentok. Nggak tau mau mulai dari mana, mentok. Nggak tau cerita mau dibawa ke mana, mentok lagi. Bayangkan penulis jaman dulu, di mana internet belum ada.
Sebanyak apa alasan yang bisa mereka kemukakan? Riset aja harus ke perpustakaan, membaca buku-buku referensi yang tebal karena Google belum ada untuk bisa membantu mereka dengan key word. Mau cari ide untuk memulai cerita, harus sering-sering baca buku, kadang pinjam karena buku mahal. Mau cari inspirasi, harus punya ongkos ke lokasi setting cerita demi mendapatkan gambaran real, karena foto-foto susah didapat.
Betapa enaknya jadi penulis jaman sekarang. Semua ada di layar laptop, bahkan dalam genggaman tangan.
Bahkan mau latihan menulis pun sekarang ada aplikasinya. Namanya Writing Exercise. Di sana kamu bisa menemukan banyak prompt untuk memulai latihan menulismu. Pada dasarnya aplikasi ini menyediakan prompt atau kalimat/ide pancingan untuk memulai tulisanmu.
Mau cari karakter tokoh yang anti mainstream dengan latar belakang tidak biasa? Kamu mentok ide? Coba klik Random Character di Writing Exercise. Coba mulai ceritamu dengan tokoh perempuan usia 28 tahun yang datang dari keluarga miskin, tinggal di sebuah apartemen kecil di sebuah kota dan kehadirannya tidak pernah berkesan untuk orang lain.
Atau kamu bingung memulai sebuah cerita karena kalimat pertama adalah penentu? Coba klik Random First Line. Kamu bisa pilih macam-macam kalimat pembuka lalu meneruskannya menjadi sebuah paragraf. Misalnya:
Perempuan itu berhenti untuk menarik napas, lalu ia menoleh ke belakang.
Apa kalimatmu selanjutnya untuk membuat kalimat pembuka itu menjadi sebuah awal rangkaian cerita? Latihan yang bagus, kan?
Kalau kamu butuh contoh-contoh alur cerita atau plot, klik aja Random Plot. Kamu bisa pilih juga contoh-contoh plot di sana. Atau kamu lagi bingung mencari tema baru untuk tulisanmu? Coba ubek-ubek Random Subject.