“Buku”ku
pada akhirnya memang harus dikembalikan…
sebuah buku pinjaman yang kukira akan selamanya…
pernah ku katakan pada si pemiik buku untuk menjualnya kepadaku
atau setidaknya berikan aku waktu peminjaman lebih lama lagi…
sampai aku puas dan selesai membaca habis buku itu…
sebenarnya buku itu tak sesuai dengan apa yg kuinginkan…
karena isinya hanya nasehat, pengetahuan, moral, dan kedisiplinan…
tiap kata yg ku baca tak pernah membuat ku tersenyum …
selalu saja membuat ku menangis karena mengekang apa yg ingin ku lakukan… dikehidupan jiwa mudaku yang ingin bebas….
tapi buku itu tak bisa ditukar dengan buku lain…
kata pemiliknya “terima dan rawat buku yg Kuberi kepadamu
dan jangan pernah tidak menghargai buku itu karena buku itu
adalah gambaran Aku si pemilik….“
tapi ada rasa sesak di dada ketika buku itu diminta untuk di kembalikan…
kenapa aku tidak merasa lega…
malah menjadi lemah…
meski berteriak tak mengembalikannya, tetap pada apa kata si pemilik…
apa yg kurasa selamanya, tak selamanya…
apa yg kupikir, tak itu yg terjadi…
ada si pemilik, yg menentukan….
buku itu adalah ayahku…
bagianku….
seperti ketika berperang para laskar membawa senjatanya…
dan aku, ayah adalah peta untuk aku menelusuri jalan dunia ini…
aku tersesat tanpa petaku….
tapi si pemilik bilang “Akulah ayahmu sekarang…didunia dan disurga….jika dulu kau hanya memiliki ayah dunia…….“
meski buku itu telah kembali pada pemilik…
aku masih menyimpan isi buku itu di ingatanku…
terakhir salah satu kutipan yg kuingat dari buku itu…..
“ambillah apa yg bisa kau ambil dariku , selagi aku masih ada……
nanti jika aku tak ada jangan ratapi tempat peristirahatanku dengan air mata penyesalan
karena tidak patuh pada ajaran “…
***
Tuhan, Bolehkah Aku Menyerah
setiap jiwa pastilah memiliki hati…
pikiran yang membawamu kepada hati…
ataukah karena hati engkau maka berpikir…
semua itu sama saja…
rasa kedukaan yang kau rasakan, terkadang mampu membuatmu ingin semua berakhir…
rasa kelelahanmu…
dan engkau yang menyerah…
aku pun berpikir, alangkah kuatnya aku…
ataukah ini bukan kuatku…
hingga aku bisa bertahan pada titik saat ini…
lalu, atas dasar apakah aku harus menyerah sekarang…
esok hari yang tak siapapun tau ap yang mengejutkan…
pastilah menyampaikan harapannya di dalam mimpi tidurnya…
sedang aku yang terjaga, kemana ku bawa harapan ini…
aku tak tertidur di malam ini, maka aku tak dapat bermimpi…
kemana jadinya ku bawa harapan ini…
akhirnya aku hanya diam dan menghentikan pikiran pikiranku yang sudah jauh berangan…
ku helakan nafasku…
di situ telah ku tuangkan semuanya…
cukuplah itu…
aku tidak berusaha tegar, dan aku memanglah bukan orang yang tegar…
aku hanya merasa memang ini harus di lalui…
kepada jiwa lain di sana, ku tanyakan satu pertanyaan kepadamu…
dan tak perlu kau jawab…
berikan aku alasan untuk agar aku menyerah…
mengapa aku memberi pertanyaan dan tak meminta di jawab…
karena, jawabannya adalah aku sendiri…
aku menyerah atau tidak itu adalah aku sendiri yang menentukan…
tak peduli seberapa parah luka yang ku dapat dan musuh yang ku hadapi…
aku tak punya alasan untuk menyerah…
namun, ketika aku berhadapan dengan Tuhanku…
ku sampaikan pertanyaan itu…
Tuhan, bolehkah aku menyerah…
ku rasa Tuhan hanya akan tersenyum…
Ia memang selalu begitu…
selalu tersenyum…
maka, atas alasan apakah aku harus menyerah…
***
2 Comments
boh, nyasar juga disini hahaha :lol:
ReplyDeletebuahahaha...bah boh bah boh...wekss
ReplyDelete